Apa itu Hello World?
Singkatnya Hello world adalah sebuah program sebagai pembuka
atau pengenalan awal pada suatu bahasa pemrograman. Ini adalah hal yang lazim
atau biasa dilakukan oleh orang-orang yang baru pertama kali mencoba atau
memperlajari menggunakan bahasa pemrograman. Dan kali ini kita akan mencoba
untuk menggunakan ini sebagain awalan daripada pembuka pemrograman python kita.
Ayo kita mulai
Pertama-tama
kita buka IDE atau software pemrograman yang telah kita gunakan atau yang telah
kita install pada komputer atau laptop. Kemudian buatlah file baru dengan
ekstensi atau format “.py”. Setelah itu, kita dapat mulai menulis kode nya pada
IDE atau code editor tersebut.
Syntax
pertama, print.
“print”
dalam pemrograman python digunakan untuk melakukan printing sebuah value, yang
dimana cara penulisan syntax nya adalah seperti berikut.
Di Python
untuk mencetak cukup gunakan fungsi print() , dimana sesuatu yang
akan dicetak harus diletakkan diantara kurung buka dan kurung tutup, bahkan di
Python versi 2.x Anda tidak harus menggunakan tanda kurung kurawal, cukup
pisahkan dengan spasi.
Jika ingin
mencetak tipe data String langsung, Anda harus memasukanya ke dalam tanda kutip
terlebih dahulu.
Kalian juga
bisa melakukan print sebuah variabel yang dimana variabel tersebut memiliki
value angka 60 sebagai contoh. Kita dapat menuliskan contoh kode nya menjadi
seperti ini.
Variabel : a
= 60
Contoh :
print(a)
Apabila
kalian jalankan kode ini, maka yang muncul nanti adalah value daripada variabel
“a” tersebut. Namun mengapa kita tidak menambahkan tanda kutip seperti diawal
tadi?. Karena “a” adalah sebuah variabel yang dimana dalam python kita tidak
perlu untuk menggunakan tanda kutip untuk mencetak atau print sebuah variabel.
Python
bersifat case sensitif, ini artinya huruf besar dan huruf kecil memiliki
perbedaan. Sebagai contoh jika Anda menggunakan fungsi print dengan huruf
kecil print() akan berhasil. Lain hal jika anda menggunakan huruf
kapital Print() atau PRINT() , akan muncul pesan error.
Aturan ini
berlaku untuk nama variabel ataupun fungsi-fungsi lainnya
Sumber:
belajarpython.com
Comments
Post a Comment